JEMBRANA – Umat Hindu di Desa Pakraman Gilimanuk melaksanakan rangkaian ibadah Hari Suci Galungan pada Rabu (19/11/2025) sejak pukul 07.30 Wita.
Kegiatan persembahyangan berlangsung khidmat di sejumlah pura yang berada dalam wilayah hukum Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk, meliputi Pura Merajan, Pura Tri Kahyangan, Pura Sad Kahyangan, serta Pura Dang Kahyangan.
Hari Suci Galungan yang jatuh pada Buda Kliwon Dunggulan dimaknai sebagai kemenangan dharma melawan adharma.
Secara filosofis, Galungan merupakan momentum bagi umat untuk meneguhkan nilai kebaikan dan menumbuhkan harmoni dalam kehidupan.

Untuk memastikan rangkaian persembahyangan berjalan aman dan lancar, Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk menurunkan lima personel yang dipimpin Kanit Lantas AKP Kukuh Emanuel, S.H., M.H.
Pengamanan dilakukan pada seluruh titik aktivitas umat, termasuk pengaturan arus di sekitar pura dan pemantauan situasi kamtibmas.
“Pengamanan ini merupakan wujud kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman sekaligus memastikan umat dapat melaksanakan ibadah Galungan dengan khusyuk,” ujar Kanit Lantas AKP Kukuh Emanuel.

Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk juga menegaskan komitmen pihaknya dalam menjaga keamanan perayaan hari besar keagamaan di wilayah pintu gerbang Bali tersebut.
“Kami selalu mengedepankan pelayanan yang humanis dan preventif. Setiap kegiatan keagamaan akan kami dukung penuh demi terciptanya situasi yang kondusif,” ujarnya.
Hingga berita ini diterbitkan, rangkaian persembahyangan umat Hindu di seluruh pura wilayah Gilimanuk berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.
