Polresta Malang Kota Terjunkan 270 Personel, Amankan Kunjungan Kerja Presiden RI dan Peresmian SMA Taruna Nusantara

KOTA MALANG – Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Putu Kholis Aryana menerjunkan 270 personel Polri untuk memberikan pengamanan VVIP dalam rangka kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto sekaligus peresmian SMA Taruna Nusantara Malang yang berlokasi di Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang. (Selasa, 13/01/2026)

Pengamanan dilaksanakan secara terpadu, preventif, dan preemtif guna menjamin kondusivitas sepanjang Jalur yang dilalui rombongan VVIP yang melintas di wilayah Kota Malang hingga rangkaian kegiatan dilokasi.

Pengamanan dilaksanakan sejak kedatangan Presiden RI yang mendarat di Bandara Abdulrachman Saleh hingga seluruh rangkaian kunjungan kerja dan kegiatan peresmian selesai dilaksanakan.

Kombes Pol Putu menegaskan bahwa pengamanan VVIP ini untuk memastikan seluruh agenda kenegaraan Presiden RI berjalan aman, lancar, dan tertib, sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat serta menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Malang Raya.

“Pengamanan VVIP ini merupakan bentuk tanggung jawab Polri dalam menjamin keselamatan Presiden RI beserta rombongan, sekaligus menjaga kondusivitas wilayah agar aktivitas masyarakat tetap berjalan normal,” ujar Kombes Pol Putu.

Sebanyak 270 personel Polresta Malang Kota dikerahkan untuk pengamanan jalur (pam jalur) dan pengamanan lokasi kegiatan kunjungan kerja Presiden RI, mulai dari kedatangan hingga kepulangan, termasuk agenda peresmian SMA Taruna Nusantara Malang.

Pengamanan jalur dilaksanakan mulai dari perbatasan Kabupaten Malang sisi timur, tepatnya di Jalan L.A. Sucipto (Wendit Barat), melintasi wilayah Kota Malang, hingga perbatasan Kabupaten Malang sisi Selatan (Lowokdoro Kecamatan Sukun), serta pengamanan ketat di lokasi kegiatan di Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang.

Sementara Kabag Ops Polresta Malang Kota, Kompol Wiwin Rusli, yang menyampaikan bahwa pengamanan jalur, dilakukan secara detail dan terukur, dengan pola penempatan personel di setiap perlintasan dan titik strategis yang dilintasi rombongan Presiden RI

“Untuk pam jalur, kami menempatkan personel di setiap simpang empat, simpang, hingga di depan gang, pertokoan, dan titik pam lainnya sebanyak 46 titik. Sebelumnya sudah dipastikan jalur aman, steril, dan lancar,” jelas Kompol Wiwin.

Ia menambahkan, pengamanan tidak hanya fokus pada aspek lalu lintas dan jalur, tetapi juga melibatkan dukungan fungsi lainnya.

Polresta Malang Kota turut menurunkan tim Dokkes untuk memberikan dukungan kesehatan dan kesiapsiagaan medis, serta tim Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) guna memastikan kelancaran sistem komunikasi dan koordinasi selama pengamanan berlangsung.

Dengan pola pengamanan berlapis, sinergi antar satuan, serta kesiapsiagaan personel di lapangan, Polresta Malang Kota memastikan kunjungan kerja Presiden RI Prabowo Subianto dan peresmian SMA Taruna Nusantara Malang berjalan aman, tertib, dan kondusif, sekaligus mencerminkan soliditas Polri dalam mendukung agenda strategis nasional dan kepentingan masyarakat luas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *